Sabtu, 13 April 2019

#13 NOVEL :The Beautiful Destiny by Richa Sabiyla

#13 NOVEL : The Beautiful Destiny by Richa Sabiyla

Judul : The Beautiful Destiny
Author : Richa Sabiyla
Penerbit : Beemedia
Tata Letak: Richa Sabiyla
Sampul : Grace Yui
Editing : Beemedia
Gambar : Google.com
Cetakan : Pertama, Maret 2019
Tebal : vi + 331 Halaman
ISBN : 978-602-489-318-7
Harga : Rp. 84.000
Rating : Dewasa

BLURP : 




 COVER, TULISAN dan KUALITAS :
Seperti biasa kalau beli via online, plastik segelnya pasti ( kemungkinan besar ) rusak. Jadi sudah tidak aneh. Kesal pun percuma.
Untuk besarnya font sudah cukup oke. Bisa terbaca. Hanya saja gambar perempuan di bagian bawah agak mengganggu kenyamanan dalam membaca novel ini. Warnanya menghalangi warna huruf-huruf, jadi saling tumpang tindih. Dan menurut aku halaman yang menandakan pergantian bab agak sia-sia ya. Cantik tapi kurang berguna.

Untuk typo sudah mendingan dibanding novel sebelumnya. Masih ada tapi sedikit.

Untuk bonusnya kali ini aku mendapat foto yang pertama kali lihat aku kira postcard tapi ternyata foto biasa, gantungan kunci dan bookmark yang semua gambarnya sama, gambar cover depan novelnya.

REVIEW yang mengandung SPOILER :
Cerita novel ini menurut aku ringan. It's to good to be true. Cinderella story antara wanita dewasa dan berondong gantengnya. Kalau terdapat plothole dalam novel ini, aku sarankan tidak usah dianggap serius. Nikmati saja bacanya.

Raffa Arzio Anggara, character utama laki-laki kita kali ini adalah berondong ganteng, pintar dan kaya. Kenapa disebut berondong, soalnya dia masih SMA walau dalam perjalanan cerita dia akan naik status menjadi mahasiswa. Jatuh cinta kepada Ara sejak awal bertemu. Dan semakin nekat untuk menikah dengan Ara yang lebih tua. Padahal belum lulus sekolah.  Sifatnya nakal, ganteng tapi kalau sudah jatuh cinta bakal dikejar terus sampai dapat.

Aralin Halida, character utama wanita. Janda cantik yang dikhianati oleh suami dan keluarga suaminya. Mencoba bangkit yang pada akhirnya bertemu Raffa, murid di sekolahnya. Mungkin ini yang dinamakan selalu ada hikmah di setiap kejadian.

Raffa dan Aralin bertemu di sekolah milik keluarga Raffa. Raffa jatuh cinta dan mendekati Ara. Tetapi karena masa lalunya, dan karena merasa dirinya mandul Ara menghindar. Walau pada akhirnya menerima juga cinta Raffa. Dan dimulailah perjalanan cinta, kehidupan pernikahan, sampai akhirnya membentuk keluarga bahagia.

Ceritanya sederhana, hampir tidak ada konflik berat dan terkadang diselipin humor yang lumayan bikin senyum-senyum sendiri. Dan yang penting rayuan Raffa sukses bikin aku sedikit baper. Andai semua cowok seperti Raffa.

Dan satu lagi yang berbeda dari novel " Livee ", novel Author pertama yang aku baca adalah tidak adanya tanda bintang-bintang untuk mennyensor kata-kata kasar. Padahal aku mananti-nantikannya, kirain bakal jadi trademark dari sang author.

Sekian review dari aku. Semoga berguna dan menghibur buat semua. Dan buat author, teruslah berkarya dan jangan terlalu diambil pusing kalau ada review yang tidak berkenan. Jadikanlah ini sebagai cambuk agar lebih baik di masa depan.











 
SAKAU Blogger Template by Ipietoon Blogger Template